Senin (12/6/2023) Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kab. Karangasem, memimpin Apel Pagi, yang merupakan Apel Disiplin yang rutin dilaksanakan setiap hari Senin yang di ikuti oleh Sekretaris, Kepala Bidang, Pejabat Fungsional, Pejabat Pelaksana dan Tenaga Non ASN di lingkungan Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kab. Karangasem.
Dalam arahannya, bapak Kepala Dinas menyampaikan kegiatan dinas yg sedang dan akan berjalan serta disipilin pegawai. Dalam Apel kali ini, dilaksanakan juga Pemberian penghargaan kepada petugas pelayanan pada Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kab. Karangasem berupa piagam penghargaan atas komitmen dan dedikasi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Kabupaten Karangasem.
Dalam pemberian penghargaan tersebut, Bapak Sekretaris juga mengingatkan kepada petugas pelayanan untuk selalu menerapkan 5S (Senyum, Salam, Sapa, Sopan, Santun) serta menjaga kerapian dan memakai indentitas.